Secara Virtual, Pjs. Gubernur Novalina Uji Penulisan Makalah dan Wawancara Empat Calon Sekda Touna

Facebook
Twitter
LinkedIn

Palu– Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Sulawesi Tengah Novalina selaku Ketua Panitia Seleksi Daerah (Panselda) melakukan Uji Penulisan Makalah dan Wawancara seleksi terbuka Pejabat Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Sekretaris Daerah dilingkungan Pemerintah Kabupaten Tojo Una-Una (Touna) secara Virtual. Bertempat, diruang Video Conference (Vidcon) Kantor Gubernur. Selasa, (15/10/2024)

Seleksi ini dilaksanakan dalam rangka mengisi Jabatan Sekretaris Daerah di Kabupaten Tojo Una-Una.

Dalam kesempatan itu, Pjs. Novalina mengatakan, Sekretaris Daerah (Sekda) mempunyai tugas strategis yaitu membantu kepala daerah/Bupati dalam menyusun kebijakan dan mengoordinasikan perangkat daerah dalam penyelenggaraan pemerintahan, administrasi, organisasi dan tatalaksana serta memberikan pelayanan administratif kepada seluruh perangkat daerah.

“Saya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh panitia seleksi yang telah mengawal proses seleksi sampai pada tahap ini”, ucap Pjs Gubernur Sulawesi Tengah Novalina

Novalina berharap kepada para peserta seleksi yang nantinya tidak terpilih sebagai sekda untuk tidak berkecil hati, dapat tetap bekerja sama membangun Kabupaten Touna kedepan.

“Dengan adanya seleksi ini, dapat terpilih sekda yang definitif”, ujarnya

Adapun panitia seleksi JPTP ini yakni ; Pjs Gubernur Sulteng selaju Ketua Panitia Seleksi Novalina dan anggota ; Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Sulteng, Asri, Akademisi Untad Rosida P. Adam, Aminuddin Kasim, dan Muzakir Tawil.

Sedangkan, peserta seleksi Sekda Touna yaitu, (1) Penjabat Sementara Sekda Touna Alimudin Muhammad, (2) Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Touna Iksan Badwi, (3) Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Touna Muhamad Arsyad, (4) Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Touna Mohamad Isa Ashar Latimumu.

Diketahui, pendaftaran seleksi JTPT ini dimulai pada 25 September hingga 9 Oktober 2024. Dan pada 10 Oktober 2024 telah dilakukan verifikasi awal administrasi dan rekam jejak oleh Pansel.

Turut hadir : Kepala Bidang Mutasi BKD Touna Suhatman dan panitia seleksi.

Sumber : PPID Utama/Diskominfosantik/Humas Pemprov. Sulteng.

Narahubung : Ahyain (082251271042)

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *