Palu, Sulawesi Tengah. Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah melalui UPT Penilaian Kompetensi Pegawai Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi, bekerja sama dengan Pusat Penilaian Kompetensi (Puspenkom) ASN Badan Kepegawaian Negara RI melaksanakan Assessment Virtual “Smart Governance” bagi Pejabat Administrator Lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.
Asseement Virtual ini dimaksudkan agar hasil pelaksanaan assessment preferensi kompetensi dan potensi yang dilaksanakan lebih transparan sehingga menjadi langkah awal bagi Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah pada khususnya dan Kabupaten/Kota dilingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah pada umumnya untuk secara konsisten menginisiasi implementasi sistem merit dalam penyelenggaraan Manajemen Pegawai pada Instansi masing-masing.
Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah merupakan yang pertama menggunakan Assessment Virtual “Smart Governance”, setelah Puspenkom BKN RI melakukan sampling di berbagai Kementrian/Lembaga serta Pemerintah Daerah.
Kegiatan ini dimulai pada Senin, 7 November 2022 sampai dengan Selasa, 8 November 2022 bertempat di SMK Negeri 2 Palu.
Ada 3 (tiga) kompetensi yang diukur yakni ; kompetensi manajerial dan sosial kultural, literasi digital dan emerging skill yang hasilnya akan diinput di Sistem Informasi Apartur Sipil Negara (SIASN) BKN RI.
Pada assessment virtual ini terbagi menjadi 2 (dua) sesi, yakni ; sesi pertama, dimulai pukul 08.00 s.d 12.30 WITA sedangkan sesi kedua dimulai pukul 13.00 s.d 17.30 WITA selama dua hari, dengan jumlah peserta 182 orang dari 301 Pejabat Administrator Lingkup Provinsi Sulawesi Tengah dengan kriteria umur 55 tahun ke bawah.
Sumber : UPT Penilaian Kompetensi Pegawai BKD Provinsi Sulawesi Tengah.