Gubernur Sulteng Hadiri Pelantikan Pengurus PWI & IKWI Sulawesi Tengah Periode 2022-2027.

Facebook
Twitter
LinkedIn

Palu, Sulawesi Tengah. Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat Atal Sembiring Depari dan Ketua Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Pusat Hj. Indah Kirana melantik pengurus baru PWI & IKWI Sulawesi Tengah Periode 2022-2027. Bertempat di Hotel Santika, Jl. Moh. Hatta No. 18, Kota Palu. Kamis, (20/10/2022).

Acara Pelantikan/pengukuhan ini dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura, Ketua Umum PWI Pusat H. Atal S. Depari, Ketua Umum IKWI Pusat Indah Kirana, Mantan Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola, Perwakilan Ketua DPRD Sulawesi Tengah, Forkopimda, serta Para Pengurus PWI & IKWI Pusat.

Pelantikan Pengurus PWI Sulawesi Tengah Periode 2022-2027 diketuai oleh Tri Putra Toana yang dilantik oleh Ketua Umum PWI Pusat H. Atal S. Depari. Setelah itu dilanjutkan dengan Ketua IKWI Pusat Hj. Indah Kirana yang melantik Pengurus IKWI Sulawesi Tengah Periode 2022-2027 yang diketuai oleh Hj. Maya Malania Noor.

Dalam sambutanya, Ketua PWI Sulawesi Tengah Tri Putra Toana menyampaikan bahwa PWI Sulawesi Tengah kedepannya akan terus berupaya meningkatkan profesionalisme wartawan sehingga Pers terus tumbuh secara bermartabat dan berdaulat di Negeri Tadulako

“Disamping itu, kehadiran PWI harus dirasakan oleh masyarakat Sulteng. Untuk itu, peran sosial PWI dimaksimalkan melalui beragam kegiatan sosial kemanusiaan melalui bidang kesehateraan, Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI), dan PWI peduli”. Ucap Tri Putra Toana.

Ia juga menambahkan bahwa hingga hari ini terdapat 5 media cetak dan 60 lebih media online yang ada di Sulawesi Tengah. Tercatat hanya Mercusuar, Sulteng Raya, Radar Sulteng, Kabar Selebes, Sulteng Terkini, Media Alkhairaat, dan Luwuk Post yang sudah terdaftar di Dewan Pers, beberapa media ada yang masih dalam proses verifikasi administrasi dan selebihnya sama sekali belum mengurus sertifikasi ke Dewan Pers.

Anggota PWI Sulawesi Tengah saat ini  berjumlah 200 orang, dengan rincian 6 orang wartawan utama (kehormatan), wartawan utama 26 orang, wartawan madya 37 orang, dan wartawan muda 103 orang.

Selain Ketua PWI Sulawesi Tengah, Ketua PWI Pusat Atal Sembiring Depari juga memberikan sambutannya. Ia mengucapkan selamat kepada Para Pengurus PWI dan IKWI Sulawesi Tengah Periode 2022-2027 dan bersyukur karena akhirnya Para Pengurus PWI dan IKWI Sulawesi Tengah bisa dilantik setelah tertunda selama 6 bulan.

Diakhir kegiatan, Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura berharap PWI Sulawesi Tengah selalu siap menghadapi berbagai dinamika baik dalam organisasi maupun dalam kehidupan professional dengan menjaga marwah organisasi secara konsisten.

“Kita tahu dunia sekarang makin canggih, dan tantangan wartawan begitu besar karena ada perubahan-perubahan dalam teknologi dalam hal-hal yang lain oleh sebab itu kita harus mempersiapkan diri.” Tambah H. Rusdy Mastura.

Sumber : Humas DKIPS Provinsi Sulteng.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *