PEMERINTAHAN PROVINSI SULAWESI TENGAH

Gubernur Sulteng Lantik Bunda Paud Provinsi, Kabupaten dan Pokja Paud Periode 2021-2024.

Facebook
Twitter
LinkedIn

Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura bersama Dirjen Paud Dikdes dan Dikmen Jumeri, S.TP., M.Si menghadiri Pengukuhan Bunda Paud Provinsi dan Kabupaten serta Pelantikan Pokja Bunda Paud Provinsi Sulawesi Tengah Periode 2021-2024.

Pertemuan tersebut dilaksanakan secara daring maupun luring di Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Tengah pada Kamis, (7/10/2021).

Bunda Paud Kabupaten yang dilantik diantaranya berasal dari ; Kab. Poso, Kab. Banggai, Banggai Laut, Kab. Toli-toli, Kab. Morowali Utara dan Kab. Sigi.

Pada kegiatan tersebut Dr. Hj. Vera Rompas Mastura, S.Sos., M.Si. resmi dilantik sebagai Ketua Bunda Paud Provinsi oleh Gubernur Sulawesi Tengah Hj. Rusdy Mastura.

Ketua pelaksana Euis Bianca, S.KM., M.Kes dalam laporanya menyampaikan bahwa paud merupakan wadah untuk memaksimalkan percepatan tumbuh kembang anak sehingga kelak mereka akan menjadi modal pembangunan yang memiliki daya saing yang tinggi dan dapat membawa Indonesia menjadi negara yang maju. Ucapnya

Beliau juga menambahkan Peserta Bunda paud Sulawesi Tengah dan Pokja Sulawesi Tengah berjumlah 250 orang yang terdiri dari ; Pengurus Pokja Bunda Paud, Bunda Paud Provinsi dan Kabupaten/Kota, Kadis Dikejar Kabupaten/Kota, Ketua Himpaudi Kabupaten/Kota, OPD, Organisasi Profesi dan Mitra Kerja Pokja Paud.

Pada kesempatan itu, Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura dalam sambutanya menyampaikan ucapan selamat datang kepada Dirjen Paud Dikdes dan Dikmen Jumeri, S.TP., M.Si di Provinsi Sulawesi Tengah.

“Semoga kegiatan ini, dapat membawa perubahan dan kemajuan dalam memberikan kemajuan bagi pendidikan anak-anak usia dini di Provinsi Sulawesi Tengah.” Jelas Rusdy Mastura

Kemudian, Dirjen Paud Dikdes dan Dikmen Jumeri, S.TP., M.Si juga menyampaikan bahwa Kemenristekdikti memiliki program merdeka belajar untuk anak SD keatas dan program Merdeka Bermain untuk jenjang Paud.

Merdeka belajar adalah program yang memberi kemerdekaan kepada satuan-satuan pendidikan yakni, kepala sekolah, guru-guru yang menjadi pelayan pendidikan terdepan untuk melakukan improvisasi, melakukan langkah-langkah inovasi dalam pembelajaran dan yang terpenting untuk memajukan peserta didik kuta.” Tutur Dirjen Paud

Secara Nasional APK Paud baru mencapai 42 % artinya dari 100 anak di Negeri ini, masih ada 58 % yang belum menikmati jenjang Paud sedangkan Sulawesi Tengah sudah mencapai hampir 54 %.

Lanjut, ada tiga program besar yang dikeluarkan oleh KemenristekdiktI yakni, merdeka belajar dan merdek bermain adalah akses pendidikan yang semakin meluas, pelayanan mutu pendidikan yang baik dan tingkat kemerataan pendidikan baik dan tinggi.

“Kami dari Kemenristekdikti merasa bangga dengan capaian Sulawesi Tengah dengan hasil dan prestasi terhadap APK Paudnya yang sudah mencapai hampir 54 %.” Jelas Jumeri pada pertemuan tersebut

Adapun nama-nama Pokja Bunda Paud yang dilantik yaitu : (1) Pembina ; Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah. (2) Penanggung jawab ; Dr. Hj. Vera Rompas Mastura, S.Sos., M.Si, Hj. Halima Amir, Kadis Pendidikan Provinsi Sulteng, Kepala BP Paud dan Dikmas Provinsi Sulteng. (3) Ketua ; Dra. Hj. Shofyatun A. Rahman, M.Pd. (4) Wakil Ketua ; Suhartini, ST dan H. Salehuddin, SP., M.Si. (5) Sekretaris ; Dasman Lamasiara, S.Pd., M.Si. (6) Wakil Sekretaris ; Besse Nirmala, S.Pd., M.Pd dan Nurmalia Lamasitudju S.Pd. (7) Bendahara ; Rahma Ramli, M.Si dan Hj. Salwa S.Sos.

Selanjutnya, bidang-bidang yaitu : (1) Bidang Pendidikan, Ketua ; Hj. Intjesari P. Passau, S.Pd., M.Si dan anggota ; Hj. Adwi Korani, S.Pd., MM, Dra. Hj. Widayati Puji Astuti, M.Hum, Sri Hanis S.Sos, Hj. Yustatik, S.Pd., M.Si, Sri Mawarni, M.Pd, Nur Zakia Hidayat, S.Pd, Zulfia Almahdali, S.Pd., M.Pd, Asni, S.Pd, Dr. Erny SP., M.Sc. (2) Bidang Kesehatan, Ketua ; Dr. Sumarni dan anggota ; Hartuti, SKM, Euis Bianca, S.KM., M.Kes, Drg. Musdalifa H. M. Ali, Dr. Nur Indriyani, Erky Silvana, Arwan, SE, Drg. Arny Arif Lamaka. (3). Bidang Humas/Sosial, Ketua ; Mira Yuliastuti, ST. MP dan anggota ; Drs. Suandi, Dra. Sukarti, M.Si, Asriani Mastura, S.Pd, Syahria Wadju, SP, Alwiyah Aljufri, Syarif, Reni Siska Deby, SE, Ifah Lisa Riantini Mastura.

Turut hadir : Ketua DPRD, Bunda Paud Provinsi, Bunda Paud Kabupaten/Kota, Kanwil, Forkompimda, OPD, Pengurus Pokja, Kepala LPMP, Kepala Sekolah Paud Kabupaten/Kota, Perwakilan Organisasi Perempuan se-Sulawesi Tengah.

Sumber : Humas DKIPS Provinsi Sulteng.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *