PEMERINTAHAN PROVINSI SULAWESI TENGAH

Wagub dan Pj. Sekda Provinsi Sulteng Terima Audiensi PT. Jasa Raharja.

Facebook
Twitter
LinkedIn

Gubernur melalui Wakil Gubernur Sulawesi Tengah Drs. H. Ma’mun Amir didampingi PJ. Sekdaprov Ir. H. Faizal Mang MM, Plt. Kepala Badan Pendapatan Daerah, Drs. Rifki Ananta Mustaqim, M.Si, mewakili Gubernur Sulawesi Tengah Mewakili Gubernur, menerima Audiensi Pimpinan Audiensi Kepala Divisi Pencegahan dan Pelayanan Pusat PT. Jasa Raharja,  Haryo Pamungkas didampingi Kepala Cabang Sulteng Hendra Yudistira serta pejabat terkait lainnya bertempat di Ruang Kerja Wakil Gubernur, Kamis 11 November 2021.

Wakil Gubernur Sulawesi Tengah menyampaikan permohonan maaf dan salam hangat dari Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura saat ini masih menjalankan tugas dinas di Jakarta pertemuan dengan beberapa kementrian.

Kepala Cabang Sulteng Hendra Yudistira dalam keterangannya menyatakan maksud kedatangannya untuk melakukan silaturahmi dengan pemerintah daerah, berhubung dirinya baru mendapat penugasan di Kota Palu Sulawesi Tengah, “Sebagai orang baru ada budaya dari timur, terlebih dahulu kita harus permisi kepada pimpinan daerah,” 

Kacab Hendra Yudistira mengakui sebelum menginjakkan kaki di Kota Palu sedikit merasa khawatir akan bencana alam gempa bumi, tsunami dan likuifaksi di Sulawesi Tengah sebagaimana apa yang dilihat di youtube, akan tetapi kekhawatiran tersebut menghilang begitu melihat perkembangan infrastuktur dan pembangunan yang luar biasa.

Sementara itu, Kepala Divisi Pencegahan dan Pelayanan Pusat, Haryo Pamungkas mengharapkan adanya sinergi yang baik antara Jasaraharja dengan pemerintah Provinsi sehingga tugas Jasaraharja dalam melayani masyarakat khususnya para korban kecelakaan dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya kepada masyarakat serta berjanji akan memberikan pelayanan yang terbaik. 

Gubernur melalui Wakil Gubernur Sulawesi Tengah menyambut hangat atas kunjungan dan silaturrahmi Kepala Divisi dan Kepala Cabang PT. Jasa Raharja, dan berharap terjalinnya kerjasama yang baik antara pihak PT. Jasa Raharja dengan pemerintah.

Wakil Gubernur juga menyampaikan kondisi Sulawesi Tengah dalam kondisi yang baik dan pertumbuhan ekonomi yang tinggi secara nasional dan kaya potensi SDA sehingga tinggi investasi, karena memiliki beberapa komoditi unggulan termasuk hasil pertambangan yang beraneka macam.

Wakil Gubernur Sulawesi Tengah meminta kepada jajaran PT. Jasa Raharja agar terus meningkatkan Koordinasi dan kerjasama dengan pemerintah daerah, dan mengharapkan agar Klaim Asuransi Kecelakaan Lalu Lintas dapat Cepat diselesaikan karena kalau terlambat terselesaikan pasti datang mengadu kepada Pemerintah Daerah .

Wakil Gubernur mengharapkan agar koordinasi tim Samsat  menghimbau semua kendaraan yang beroperasi di Sulawesi Tengah kiranya menggunakan Plat DN termasuk kendaraan operasional pada perusahaan.

Wakil Gubernur juga meminta agar Klaim Asuransi, salah seorang ASN di BPKAD yang mengalami kecelakaan beberapa hari yang lalu Ahli Warisnya segera mendapatkan klaim dari Jasa Rahaja.

Selanjutnya, tanggapan dari Kepala Cabang PT. Jasa Raharja Menyampaikan kalau klaim asuransi dari korban sudah diproses dan sudah direalisasikan “Kami memiliki target pengurusan santunan kematian target realisasinya selama  3 x 24 jam,” 

Sumber : Biro Administrasi Pimpinan

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *